Literasi Keuangan dan Gaya Hidup Konsumtif Ibu Rumah Tangga dalam Membentuk Perilaku Keuangan Keluarga  di Kelurahan Wae Kelambu

Penulis

  • Ermenilda Jemina Politeknik eLBajo Commodus, Labuan Bajo, Indonesia
  • Ni Wayan Noviana Safitri Politeknik eLBajo Commodus, Labuan Bajo, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.63604/vbgy6f04

Kata Kunci:

literasi keuangan, gaya hidup konsumtif, perilaku keuangan

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan dan gaya hidup konsumtif terhadap perilaku keuangan keluarga pada ibu rumah tangga di Kelurahan Wae Kelambu, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner.  Populasi terdiri atas 2.160 ibu rumah tangga, dengan sampel sebanyak 100 responden yang ditentukan menggunakan rumus Slovin. Data dianalisis menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan berpengaruh negatif terhadap perilaku keuangan, yang menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan keuangan yang tinggi tidak selalu diikuti dengan praktik keuangan yang baik karena faktor overconfidence dan keterbatasan pendapatan. Selain itu, gaya hidup konsumtif juga berpengaruh negatif terhadap perilaku keuangan melalui pembelian impulsif dan pengaruh sosial. Penelitian ini menekankan pentingnya pendidikan literasi keuangan yang praktis dan kesadaran untuk mengurangi kebiasaan konsumtif serta meningkatkan pengelolaan keuangan keluarga. 

Unduhan

Diterbitkan

2025-10-29

Terbitan

Bagian

Volume 3 Nomor 2 (Oktober 2025)

Cara Mengutip

Literasi Keuangan dan Gaya Hidup Konsumtif Ibu Rumah Tangga dalam Membentuk Perilaku Keuangan Keluarga  di Kelurahan Wae Kelambu. (2025). Jurnal Penelitian Terapan Mahasiswa, 3(2), 56-72. https://doi.org/10.63604/vbgy6f04

Artikel Serupa

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.